DIGITAL MARKETING

PENGERTIAN DIGITAL MARKETING

Digital marketing adalah suatu kegiatan pemasaran atau promosi sebuah brand atau produk menggunakan media digital atau internet. Tujuan digital marketing adalah untuk menarik konsumen dan calon konsumen secara cepat. Seperti yang kita tahu, penerimaan teknologi dan internet di masyarakat sangat luas sehingga tidak heran kegiatan pemasaran secara digital dijadikan pilihan utama oleh perusahaan-perusahaan.

Akibatnya, perusahaan saling berkompetisi membuat konten yang menarik untuk ditampilkan dalam pemasarannya di dunia maya.

STRATEGI DIGITAL MARKETING

1. Search Engine Optimization (SEO)

SEO adalah upaya untuk mengoptimasi sebuah situs agar mendapatkan peringkat teratas dari hasil pencarian. Untuk menjadi peringkat teratas, Anda perlu memahami bagaimana sistem mesin pencari. Media yang dapat digunakan seperti website, blogs dan indografis.

2. Content Marketing

Merencanakan, membuat serta membagikan konten tentang perusahaan. Hal tersebut untuk menarik pembaca mengetahui bisnis dan memotivasi mereka untuk menjadi pembeli. Konten ini dapat dibuat dalam bentuk unggahan blog, media sosial, artikel, e-book, indografis serta brosur online.

3. Otomatisasi Pemasaran

Otomatisasi Pemasaran merupakan teknik otomatisasi tugas-tugas secara berulang. Tugas-tugas seperti alur pekerjaan, susunan unggahan konten serta laporan kampanye. Otomatisasi ini dapat dilakukan di kanal digital seperti email dan  media sosial.

4. Pay-Per-Klik (PPC)

PPC adalah cara untuk mengarahkan traffic ke situs Anda dengan bayaran setiap kliknya. Contohnya Google AdWords, Anda bayar lalu mendapatkan slot teratas setiap pencarian di Google dan dikenakan biaya setiap kliknya. Selain itu, ada juga Facebook Ads dan Pesan Sponsor LinkedIn.

5. Native Advertising

Bentuk konten berbayar yang ditampilkan dalam bentuk yang memiliki kemiripan dengan konten media dan penempatannya. Konten yang terlihat dan berfungsi seperti bagian dari media yang terkait. Contohnya Promoted Post di Instagram dan Facebook.

6. Affiliate Marketing

Anda bermitra dengan layanan atau situs orang lain untuk membuat komisi dengan merujuk pembaca atau pengunjung ke bisnis Anda. Contohnya Hosting video ads dengan Youtube.

7. Sosial Media Marketing

Anda mempromosikan brand dan konten di media sosial seperti Facebook, Whatsapp, Twitter, Facebook Messenger. Media sosial merupakan sarana untuk membesar-besarkan brand. Akan tetapi, pada awalnya fokus saja dulu terhadap satu media sosial untuk mempersingkat waktu, biaya, tenaga manusia dan ilmu. Lalu tentukan kepribadian yang Anda gunakan dalam media sosial, seperti formal atau semi formal.

MANFAAT DIGITAL MARKETING

1. Menghubungkan Anda dengan Konsumen di Internet

Saat ini konsumen sudah tak lagi mencari informasi mengenai suatu produk barang atau jasa melalui halaman iklan baris. Saat ini, setidaknya 80% konsumen menggunakan internet untuk memperoleh informasi mengenai produk barang atau jasa dengan lebih mudah dan nyaman.

Dengan banyaknya alat dan channel yang tersedia dalam pemasaran digital, pemilik usaha dapat mencapai target konsumen mereka yang rata-rata menghabiskan waktu mereka mencari informasi melalui internet.

2. Menghasilkan Penjualan yang Tinggi

Melalui digital marketing, Anda dapat menjangkau lebih banyak khalayak yang Anda targetkan. Anda juga dapat menghasilkan lead (prospek) dan mencapai peningkatan konversi (penjualan) sampai 24%. Pemasaran digital ‘membuka’ jalan upaya pemasaran yang akan membuahkan hasil yang menguntungkan.

3. Membuat Anda Lebih Hemat

Digital Marketing

Pemasaran Digital Gartnet mengeluarkan laporan yang menunjukkan bagaimana para pengusaha kecil kini sudah mendapatkan banyak keuntungan dari pemasaran digital. Contohnya saja, sebanyak 40% dari mereka melaporkan adanya efisiensi biaya yang ada pada usaha mereka.

Usaha kecil yang dimaksudkan disini adalah usaha atau perusahaan yang memiliki sumber daya terbatas. Pemasaran digital kemudian bisa membantu pemilik usaha, tidak hanya menghasilkan generasi dan konsumen baru, namun juga membantu menghemat pengeluaran pengusaha.

4. Mengaktifkan Layanan Pelanggan Real-Time

Pemasaran digital menawarkan Anda adanya mekanisme respon konsumen atau pelanggan real-time, yang akan memberikan dampak besar pada keberhasilan usaha Anda menurut laporan dari eMarketer.

Keuntungan dari chanel pelayanan yang disediakan oleh pemasaran digital diantaranya adalah menghasilkan pendapatan yang lebih besar, mempertahankan pelanggan dan memberikan kepuasan layanan terhadap konsumen.

5. Menjangkau Pengguna Mobile (Smartphone)

Pemasaran digital membawa Anda memasuki area pasar raksasa, dimana kegiatan pemasaran digital melalui perangkat mobile menghasilkan hingga 34% dari keseluruhan trafik organik.

Budaya menggunakan gadget

Menurut eMarketer, teknologi mobile juga mempengaruhi perilaku pembelian konsumen tersebut. Data menunjukkan bahwa 91% orang dewasa di Amerika Serikat selalu menggunakan perangkat mobile mereka setiap saat.

6. Membantu Menghasilkan Pendapatan Tinggi

Konsumen yang melakukan transaksi secara online membutuhkan enam poin utama untuk meyakinkan mereka agar melakukan pembelian, setelah itu mereka bahkan bisa empat kali lebih banyak melakukan pembelian dari konsumen biasanya.

Strategi pemasaran digital dikonfirmasi bisa mengasilkan peningkatan keuntungan 2,8 kali lebih besar bagi sebuah usaha dibandingkan dengan pemasaran tradisional.

7. ROI Menjadi Lebih Tinggi

Dalam laporan HubSpot, terkonfiramsi bahwa pemasaran digital dapat membantu Anda untuk menghasilkan Cost-Per-Lead (CPL) yang lebih baik dibandingkan dengan pemasaran tradisional atau bahkan telemarketing.

8. Menjaga Posisi Anda Terhadap Pesaing

Banyak merek dan usaha saat ini saling bersaing dengan campaign digital marketing mereka. Para pengusaha menggunakan bermacam-macam chanel termasuk display, PPC, dan penggunaan media sosial.

9. Membantu Anda Bersaing dengan Perusahaan Besar

Tidak hanya membuat posisi Anda sejajar dengan pesaing, namun digital marketing juga memungkinkan Anda untuk bersaing head to head dengan merek dan perusahaan besar.

10. Mempersiapkan Anda untuk Era Internet of Things

Era Internet of Things

Gartner melaporkan bahwa pada tahun 2020 diperkirakan adanya 26 miliar gadget, smartphone, tablet, jam tangan, kacamata, sepatu dan peralatan lainnya yang akan saling terhubung dalam ekosistem online secara global yang akan membentuk era Internet of Things

Keunggulan Menggunakan Digital Marketing

1. Memudahkan Kegiatan Pemasaran
Digital marketing tak lain adalah kegitan marketing dengan menggunakan media digital. Memudahkan disini artinya adalah mudah dalam mendapatkan customer dalam meningkatkan pemasaran.

Digital merupakan teknologi untuk mendapatkan customer lebih spesifik, yaitu menjaring customer yang mempunyai minat dengan produk atau jasa anda, sehingga peluang terjadinya penjualan lebih tinggi.

Jauh lebih jelas dibandingkan cara pemasaran dengan teknik canvasing seperti menyebar brosur, beriklan di koran, majalah, atau datang ke rumah-rumah secara random.


2. Pemasaran Lebih Efektif dalam Menjangkau Customer

Kita bisa menarget ingin berapa jumlah pengunjung yang datang ke website atau toko online kita dalam sehari. Menggunakan beberapa media iklan digital marketing kita bisa melakukan hal ini.

Berbeda dengan toko offline, berapa banyak yang datang kita tidak bisa mengontrol, tergantung pada orang yang datang dan mungkin ramainya pada waktu atau event tertentu saja.


3. Biaya Iklan yang Sangat Murah

Bidang marketing pemasaran tidak akan pernah lepas dengan beriklan. Sudah sejak dari dulu bahwa melakukan pemasaran setidaknya akan menggunakan iklan, mulai dari iklan di kolom koran, majalah, radio, hingga televisi.

Kita tahu harga iklan di media konvensional harganya jutaan, puluhan bahkan ratusan juta rupiah yang akan sulit dijangkau oleh pebisnis kecil.

Sedangkan beriklan di di Digital Marketing bisa mulai dari budget Rp 50.000 per hari untuk Google Ads, Facebook dan Instagram Ads.


4. Data Pemasaran
Dalam semua aspek iklan digital, baik sebelum maupun sesudah melakukan iklan khususya dengan Google Ads dan Facebook Ads, keuntungan terbesarnya adalah data.

Data siapa saja audiens yang yang melihat iklan, kata kunci yang dicari, gender, usia, minat, dan lokasi. Semua data diatas bisa digunakan untuk mengelola ikllan yang lebih efektif dan efisien.

KESIMPULAN

Kesimpulan yang didapat dari melakukan analisisDigital Marketingini adalah penerapanDigital Marketingyang benar pada sebuah websitedapat meningkatkan pengunjung websitesehingga secara otomatis membuat websiteyang dibuat lebih dikenal oleh masyarakat.Berbeda dengan websiteyang tidak menggunakan Digital Marketingbiasanya hanya memiliki pengunjung yang sedikit dibandingkan menggunakan Digital Marketing.Adapunkesimpulan yang ada untuk menjawab rumusan masalah yaitu:1.Digital marketingdapat dilakukan dengan beberapa cara seperti SMO dan SEO yang bertujuan sama yaitu mempopulerkan sebuah website ataupun instansi tertentu, sehingga websiteataupun instansi tertentu dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas khususnya pengguna internet.2.Dalam memaksimalkan SEO dapat dilakukan dengan menggunakan tools-toolspembuatan websiteyang SEO friendlyseperti wordpressdan adapun cara lain adalah dengan melakukan promosi pada websitelain seperti menaruhkan linkwebsiteyang dibuat pada forum ataupun memasukkan linkwebsiteyang dibuat pada artikel-artikel websiteyang lain, dan hal ini harus dilakukan secara berkesinambungan sehingga banyak orang akan mengunjungiwebsiteyang dibuat hal ini akan menaikkanratingwebsiteyang dibuat pada search engine.Dalam memaksimalkan SMO adalah dapat menggunakan beberapa sosial mediaseperti Facebook atau pun Twitter yang harus dilakukan disini adalah memperbanyak friendpada pageyang dibuat dan menaruhkan link-link websiteyang dibuat pada wallataupun melakukan postingpada friend, dengan aturan bahwa setiap friendyang ada pada friendkita memiliki jaringan yang lain.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Ayo mulai